SOAL LATIHAN CHAPTER 1 : PERSAMAAN DASAR AKUNTANSI
Soal 1:
Tuan A mendirikan sebuah agen asuransi pada tanggal 1 Maret tahun 2004 dan menyelesaikan transaksi selama bulan Maret sebagai berikut:
a. Membuka rekening bank atas nama perusahaan dengan menyetorkan uang sejumlah Rp150 juta dari dana pribadi.
b. Membeli perlengkapan kantor secara kredit Rp7.500.000,-
c. Membayar hutang kepada kreditor senilai Rp6.250.000,-
d. Membayar sewa peralatan dan kantor sebesar Rp10.000.000,-
e. Menerima kas atas pendapatan yang di peroleh dari komisi asuransi Rp52.500.000,-
f. Membayar beban mobil untuk bulan tersebut Rp8.800.000,-, beban lain-lain Rp3.500.000,-
g. Membayar gaji pegawai Rp12.000.000,-
h. Di tentukan bahwa nilai perlengkapan yang ada pada akhir bulan Rp1.750.000,-
i. Tagihan kepada perusahaan asuransi atas komisi penjualan yang di peroleh Rp73.500.000,-
j. Penarikan kas oleh Tuan A untuk kepentingan pribadi Rp15.000.000,-
Di minta:
1. Indikasikan pengaruh tiap-tiap transaksi dan saldo setelah tiap transaksi, gunakan tabel berikut:
HARTA |
= |
KEWAJIBAN |
+ |
EKUITAS PEMILIK |
||||
Kas |
+ |
Piutang |
+ |
perlengakapan |
= |
Hutang Usaha |
+ |
Modal Tuan A |
2. Jelaskan mengapa investasi pemilik dan pendapatan menambah ekuitas / modal pemilik, sementara penarikan oleh pemilik dan beban menurunkan ekuitas / modal pemilik !
SOAL 2:
Swan Dry Cleaner di miliki dan di jalankan oleh Nyonya Clarita. Aset dan hutang perusahaan tanggal 1 Agustus dalam tahun berjalan sebagai berikut: kas Rp74.000.000,-, piutang Rp137.500.000,-, perlengkapan Rp15.600.000,-, Tanah Rp250.000.000,-, Hutang Usaha Rp38.800.000,-. Transaksi yang terjadi selama bulan Agustus adalah sebagai berikut:
a. Membayar sewa Rp30.000.000,-
b. Menagih kepada pelanggan atas penjualan secara kredit Rp61.500.000,-
c. Membayar hutang kepada kreditor Rp16.800.000,-
d. Pembelian perlengkapan secara kredit Rp8.400.000,-
e. Penerimaan kas dari pelanggan atas penjualan yang di lakukan Rp146.000.000,-
f. Penerimaan kas dari piutang kepada pelanggan Rp117.500.000,-
g. Menerima faktur beban operasi bulan Agustus yang akan di bayar tanggal 10 Desember Rp54.000.000,-
h. Membayar beban-beban sebagai berikut: beban gaji Rp18.000.000,-, beban pengangkutan Rp7.250.000,-, beban peralatan Rp5.100.000,-, beban lain-lain Rp1.900.000,-
i. Dapat di tentukan bahwa nilai perlengkpan yang telah di gunakan bulan tersebut Rp10.500.000,-
j. Penarikan oleh pemilik Rp50.000.000,-
Di minta:
1. Tentukan jumlah modal Nyonya Clarita tanggal 1 Agustus!
2. Nyatakan tiap transaksi tersebut dalam persamaan akuntansi mulai tanggal 1 Agustus, indikasikan kenaikan dan penurunan yang di hasilkan dan saldo baru setelah setiap transaksi di masukkan!
3. Siapkan laporan laba rugi bulan Agustus,laporan ekuitas / perubahan modal pemilik bulan Agustus dan neraca per tanggal 31 Agustus!
Selamat mengerjakan